Setiap perbankan memiliki layanan cek mutasi, seperti halnya bank btn yang juga memiliki fitur mutasi rekening. Hal ini bertujuan untuk mengetahui aktifitas transaksi yang pernah kita lakukan, ataupun yang tidak kita ketahui.
Mengapa begitu? Karena fitur mutasi ini bertujuan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan para nasabah, seperti halnya melakukan transaksi finansial ataupun nonfinansial yang tidak pernah kita lakukan.
Jika seperti itu, berarti rekening tabungan bank btn kita sudah ada yang mengetahui pin kartu atmnya maupun pin pada layanan banking milik kita, baik mobile banking ataupun internet banking.
Kalau sudah seperti itu, bergegaslah kita mengganti semua pin untuk mencegah transaksi yang tidak diinginkan selanjutnya.
Lalu bagaimana nih untuk cara cek mutasi pada kartu bank btn ataupun cara mengecek rekening koran btn? Tepat sekali artikel ini akan mengulas seputar cara mengetahui mutasi rekening bank btn. Bagi teman-teman yang masih bingung bagaimana sih caranya cek mutasi btn, semua akan saya bantu pada artikel ini.
Daftar Isi Artikel Ini
ToggleCara Cek Mutasi Rekening Bank BTN
Sebelum lanjut ke-tutorial untuk mengecek daftar transaksi atau history transaksi btn, saya ingin memberitahu kepada teman-teman untuk membaca semua penjelasan pada step by step dibawah ini, hal tersebut supaya kalian tidak salah melakukannya nanti.
Dan pastinya saya akan memberikan beberapa metode yang bisa teman-teman lakukan, baik cara cek mutasi btn di mesin atm maupun cek mutasi btn di hp/mobile.
Cara Pertama: Lewat Teller (Cetak Rekening Koran)
Pada metode pertama ini teman-teman tak hanya mutasi saja, bahkan sekalian sama saldo, debet dan kreditnya juga.
Namun ada syarat yang harus kamu penuhi, diantaranya:
- Membawa buku tabungan.
- Kartu identitas seperti KTP.
- Harus pemilik rekening aslinya (tidak bisa diwakilkan).
Setelah semua syarat terpenuhi, silahkan langsung datangi kantor cabang bank btn mana saja, setelah itu kamu ambil nomor antrian arah ke Teller (Ingat! bukan customer service yaa). Biasanya nanti akan ada satpam dipintu masuk, bilang kesatpamnya mengambil nomor antrian disebelah mana letak mesinnya.
Setelah nomor urut kamu dipanggil, bilang saja ke teller tersebut ingin cetak buku rekening btn saya.
Kekurangan dari teller ini, ia hanya buka pada hari dan jam kerja saja, dan hari sabtu ia libur. Terlepas dari itu, terkadang antriannya juga begitu panjang, jadi harap sabar deh ngantrinya hehe.
Cara Kedua: Cetak Riwayat Transaksi Lewat Mesin ATM BTN
Bagi teman-teman yang mencari cara cek mutasi btn di mesin atm, maka metode ini sangat tepat yang kamu cari.
Syaratnya kamu harus membawa kartu atm btn dan juga mengetahui pin-nya. Serta bisa diwakili tak harus pemilik rekening aslinya, asalkan mengetahui pin kartu atm btn tersebut.
- Masukkan kartu atm ke mesin atm btn.
- Pilih Bahasa Indonesia.
- Masukkan PIN ATM BTN.
- Pilih menu Transaksi Lainnya.
- Pilih submenu Rekening Koran / Cek Mutasi.
- Nanti akan ada info cek mutasi akan kena Rp. 1000 , disitu kamu pilih tombol Ya.
- Kemudian pilih Tabungan.
- Selesai deh, nanti struk akan keluar yang berisi mutasi rekening bank btn.
- Untuk mengeluarkan kartu atm dari mesin, silahkan pilih tidak untuk melanjutkan, supaya kartu atm keluar.
Cara Ketiga: Melihat Mutasi BTN Via Mobile Banking
Pada metode ini adalah cara melihat daftar history transaksi btn melalui aplikasi mobile banking, dan pastinya kamu sudah memiliki akunnya terlebih dahulu yaa.
Kalau sudah memiliki akunnya, berikut step by stepnya dibawah ini yaa.
- Buka aplikasi Mobile Banking BTN.
- Masukkan akun mbanking btn kamu.
- Kemudian kamu cari dan pilih Informasi Rekening.
- Nanti akan masuk ke halaman informasi saldo, jika ingin cek mutasi tinggal klik tombolnya saja nanti ada perintah cek mutasinya.
Akhir Kata
Mungkin itu saja tips-tips yang bisa saya bagikan untuk cara cek mutasi atm btn maupun cara mengecek rekening koran bank btn.
Sebenarnya masih ada metode lainnya, seperti cek mutasi btn lewat internet banking & sms banking, namun kedua metode tersebut saya rasa tidak terlalu ribet, jadi dipastikan teman-teman sudah pasti bisa.
Baca Juga : Cara Ganti PIN ATM BTN
Baca Juga : Kode Bank Untuk Transfer
Baca Juga : Mengatasi Kartu ATM BTN Tertelan
Baca Juga : Mengatasi Transfer Uang Gagal Tapi Saldo Berkurang
Semoga dengan ulasan artikel diatas bermanfaat untuk kalian semua yaa, andai kata ada pertanyaan langsung aja komentar dibawah, dan pastinya setiap komentar kalian akan saya respon secepatnya. Selamat untuk mencobanya! 🙂