Search
Close this search box.

Cara Cek Mutasi BNI

Melakukan pengecekan mutasi pada bank harus rutin kita lakukan, hal tersebut untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti transaksi yang tidak pernah kita lakukan namun ada aktifitas transaksi dengan sendirinya, yang berarti ada salah satu orang yang mengakses atm bank kita.

Lalu bagaimana cara mengetahui siapa yang transfer ke rekening kita bni? Nah!, kebetulan sekali artikel ini akan mengulas tutorial mengenai cara cek mutasi rekening bank bni. Baik hal tersebut bisa lewat mesin atm maupun cara melihat history transaksi atm bni melalui hp.

History transaksi bni atau cek mutasi bni sama saja intinya yaa, intinya untuk melakukan pengecekan aktifitas transaksi baik bersifat finansial maupun nonfinansial.

Dan pastinya artikel ini akan menyajikan beberapa metode yang bisa teman-teman terapkan untuk melakukan pengecekan mutasi untuk Bank BNI 46 (Konvensional) & Bank BNI Syariah.

Cara Cek Mutasi Rekening Bank BNI 46 (Konvensional) dan BNI Syariah

Sebelum lanjut ke tutorialnya, saya harap kepada teman-teman untuk membaca juga pada penjelasan di step by step dibawah ini, jika kalian tidak membaca penjelasannya yang dikhawatirkan nanti akan salah langkah untuk menerapkannya nanti.

Okey langsung aja teman-teman simak cara cek uang keluar masuk (mutasi) pada rekening bank bni, berikut tutorial lengkapnya yang bisa kamu terapkan dari berbagai metode dibawah ini.

Metode ini bukan hanya untuk BNI 46 (Konvensional) tetapi bisa diterapkan juga pada bank BNI Syariah, karna metode melakukannya sama saja.

#Cara Pertama: Melihat History Transaksi BNI Via Kantor Cabang

Untuk metode pertama kamu bisa mendatangi kantor cabang bni mana saja, tidak harus bank bni pertama kali kalian buka rekening. Maksud dari kantor cabang adalah kalian bisa mendatangi bank bni mana saja dan menuju ke Teller (ingat yaa teman-teman, teller, bukan customer service-nya).

cek mutasi lewat teller bni kantor cabang

Sebelum kamu datang ke bank bni, bawa terlebih dahulu persyaratannya yakni buku tabungan, serta tidak bisa diwakili, harus pemilik rekening bni aslinya.

Setelah persyaratan diatas terpenuhi, kalian bisa langsung datang bank bni dan ambil nomor antrian ke arah Teller. Jika nomor urut kamu sudah dipanggil, bilang saja ke teller tersebut untuk melakukan cek mutasi bni.

Selain cek mutasi, kamu juga dapat transfer, cek saldo dan lain sebagainya, karena nanti akan diprint pada buku tabungan bni kamu. Namun kekurangan metode pertama ini kamu harus sabar sedikit, terkadang antriannya yang begitu banyak, paling sering saat siang dan sore hari.

#Cara Kedua: Lewat Mesin ATM

Untuk metode kedua ini adalah cara cek mutasi bni lewat mesin atm, menurut saya lebih rekomendasi, karena tidak perlu antri panjang-panjang, kalian cukup mendatangi mesin atm bank bni saja, karena bisa kapan saja (24 jam), berbeda dengan kantor cabang yang hanya bisa datang pada hari dan jam kerja saja.

Syaratnya cukup bawa kartu atm bni dan pastinya kalian sudah mengetahui pin-nya yaa. Serta bisa diwakili, asalkan tau pin-nya saja.

  • Masukkan kartu atm ke mesin atm bni.
  • Masukkan PIN ATM BNI kalian.
  • Pilih bahasa Indonesia.
  • Pilih menu Informasi & Mutasi.
Baca Juga :  √ Mengurus Buku Tabungan & Kartu ATM BNI yang Hilang

cek mutasi bni via atm

  • Kamu cari dan pilih menu Cek Mutasi Rekening Di Layar.
  • Pilih lagi Rekening Tabungan.
  • Nanti riwayat transaksi akan terlihat.
  • Untuk mengeluarkan kartu dari mesin pilih Tidak untuk melanjutkan transaksi.

#Cara Ketiga: Melalui SMS Banking BNI (Pakai HP)

Pada metode ketiga ini kita akses lewat hp yakni pakai akun sms banking bni, syaratnya teman-teman sudah melakukan pendaftaran akun sms banking bni, jika belum daftar tidak akan bisa menggunakan metode ini.

Berikut format sms banking bni untuk melihat riwayat transaksi / mutasi:

Ketik: HST
Kirim Ke: 3346

cara cek mutasi bni lewat sms banking

#Cara Keempat: Lewat Internet Banking (Bisa Pakai Laptop / HP)

Metode keempat yang bisa saya berikan kepada teman-teman yakni melalui internet banking. Untuk bisa menggunakan metode ke-3 ini, kamu harus memiliki akunnya terlebih dahulu, jika belum memiliki akun silahkan baca pada artikel berikut ini : cara daftar internet banking bni.

Dan metode ini kalian bisa cek mutasi bni hingga 6 bulan kebelakang, mantap kan? Oke langsung aja nih kamu simak via internet banking.

  • Langkah pertama kamu akses situs https://ibank.bni.co.id
  • Lakukan login akunnya.
  • Pada menu utama pilih menu Rekening.
  • Pilih lagi submenu Mutasi Tabungan & Giro.
  • Pilih nomor rekening bni yang ingin dicek.
  • Secara otomatis nanti akan muncul mutasi pada hari ini.
  • Apabila kalian ingin lihat mutasi pada hari sebelumnya, silahkan ikuti step dibawah ini:
    • Klik Kriteria Pencarian.
    • Setelah kalian memilih nomor rekening, tanggal dan periode.
    • Dilanjut klik tombol Cari.
    • Selesai deh nanti akan muncul mutasi dari hari-hari sebelumnya.

cara cek mutasi bni lewat internet banking

Cara Kelima: Melalui Mobile Banking BNI (Menggunakan HP)

Metode terakhir yang saya bisa berikan kepada teman-teman yakni lewat mobile banking bank bni, dan syaratnya juga sudah memiliki akun-nya terlebih dahulu, jika belum memiliki silahkan baca panduan artikel berikut ini: cara daftar mobile banking bni.

  • Buka aplikasi mobile banking-nya.
  • Lakukan login akun.
  • Pilih menu Informasi.
  • Pilih lagi Mutasi.
  • Pilih nomor rekening yang ingin dicek mutasinya.
  • Tentukan periode waktu mutasi yang ingin dilihat.
  • Kemudian pilih Lanjut.
  • Selesai, nanti akan tampil riwayat transaksi (mutasi) pada akun mobile banking bni-nya.

cek mutasi rekening bni lewat mobile banking

Akhir Kata

Mungkin itu saja yang bisa saya share kepada teman-teman mengenai cara melihat history transaksi (mutasi) pada bank bni 46 (konvensional) & bni syariah, jika ada hal yang kurang berkenan kami mohon maaf.

Terlepas dari itu, kalau teman-teman ada masukkan atau pertanyaan, langsung aja komentar dibawah yaaa, semua komentar teman-teman pastinya akan saya jawab secepatnya.

Selamat untuk mencobanya semoga berhasil 🙂

Bagikan artikel ini:
Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
Subscribe
Notify of
4 Comments
Inline Feedbacks
Tampilkan Semua Komentar