Salah satu metode mengamankan identitas bank adalah dengan memberikan sebuah pin pada kartu atm nya, dan setiap bank pasti nasabah akan diberikan 2 yakni buku tabungan dan kartu atm. Mengapa begitu? karena mempermudah nasabah dalam bertransaksi finansial maupun nonfinansial.
Untuk buku tabungan kita bisa transaksi tarik tunai dalam jumlah besar dan beberapa transaksi lainnya, namun kekurangannya antriannya yang begitu panjang terlebih lagi hanya buka pada jam dann hari kerja saja.
Sedangkan untuk kartu atm kita bisa transaksi tanpa perlu antri panjang dan 24 jam nonstop, untuk kekurangan kartu atm ini kita tidak bisa tarik tunai dalam jumlah besar. Yaa namanya fasilitas, pasti ada kekurangan dan kelebihannya sendiri.
Balik lagi ke permasalah awal mengenai pin atm. Supaya kartu atm saldo tetap aman dan identitas terjaga, kita harus rajin mengganti pin atm, salah satunya bank bca. Yaa kurang lebih 1-3 bulan sekali, hal tersebut untuk menjaga-jaga saja, siapa tau ada yang mengetahui pin kita tanpa sepengetahuan kita.
Daftar Isi Artikel Ini
ToggleCara Mengganti PIN Kartu ATM BCA
Untuk cara mengganti pin atm bca sangatlah mudah, hanya beberapa langkah maka pin akan tergantikan deh. Oleh karena itu kami akan memberikan sebuah tutorial kepada kalian yang belum mengetahui bagaimana sih cara ganti pin kartu atm bca, untuk itu silahkan kamu simak terus pada penjelasan artikel ini yaa gaess.
Dalam cara mengganti pin atm bca dan ganti pin kartu kredit bca itu sama saja caranya, tidak ada bedanya yaa gaess. Jadi, kalian bisa ikuti beberapa tahap untuk mengganti pin atm bca pada tutorial dibawah ini, berikut ulasan lengkapnya untuk cara mengubah pin atm bca atau cara mengubah pin kredit bca.
Cara Mengubah PIN ATM BCA Lewat Mesin ATM
1. Kamu masukkan kartu atm ke mesin atm. Kemudian masukkan PIN Lama (Bukan pin baru yaa gaess, tapi pin yang masih lama).
2. Nanti kalian akan ditampilkan beberapa pilihan menu, disitu kamu pilih menu Transaksi Lainnya.
3. Pilih submenu Ganti PIN.
4. Nah!, disini kamu perhatikan notifikasi pada mesin atm, kamu ikuti saja. Nanti dia akan meminta pin lama dan pin baru, dan untuk pin baru itu adalah pin yang ingin kamu ubah yaa gaess.
5. Jika sudah selesai, nanti mesin atm akan menawarkan apakah kamu mau transaksi lagi atau tidak, andai kata kalian pilih Tidak maka kartu atm akan keluar secara otomatis.
Itulah cara yang sangat mudah untuk ubah pin atm bca lewat mesin atm. Dan tips sedikit dari saya, janganlah menggunakan pin dari tanggal lahir secara full 1 orang, karena itu sangat mudah untuk ditebak. Kalau bisa kombinasikan tanggal lahir anak / istri / orangtua dan lain sebagainya.
Bagaimana Jika Mengganti PIN ATM BCA yang Lupa ?
Mungkin bagi kalian yang bertanya bagaimana sih cara mengganti pin atm bca yang lupa, kalau masalah ganti pin atm bca akibat lupa jalan satu-satunya kita harus mendatangi customer service bank bca terdekat.
Selain pertanyaan tersebut, mungkin kalian sempat bingung apakah cara ganti pin atm bca lewat hp bisa? kalau untuk cara ubah pin atm bca lewat hp itu tidak akan bisa yaa gaess, masalah pin atm kita harus gantinya di mesin atm, selain mesin atm tidak akan bisa (Pastikan harus mesin atm bank bca juga).
Dan juga apakah pin m bca sama dengan pin atm? Kalau masalah yang satu ini itu berbeda yaa gaess, m bca pin nya berbeda dengan pin atm, jadi jawabannya tidak sama. Tetapi saat transaksi didalam m bca, kita akan memasukkan pin atm nya juga, jadi ada dua keamanan, pertama pin m bca dan kedua pin atm bca-nya.
Akhir Kata
Mungkin itu saja yang bisa saya ulas mengenai masalah cara mengganti pin atm bca dan cara ganti pin kartu kredit bca, jika kalian masih ada yang bingung atau lain sebagainya, langsung aja cusss komentar dibawah yaa gaess, setiap pertanyaan kalian akan kami jawab secepatnya, jadi tidak perlu khawatir.
Baca Juga : Kode Bank
Baca Juga : Cara Daftar SMS Banking BCA
Baca Juga : Mengurus Buku Tabungan BCA Hilang
Baca Juga : Cara Mengurus ATM BCA yang Tertelan
Baca Juga : Cara Mengurus Valid Thru Pada Kartu ATM
Selamat mencobanya dan semoga berhasil, jangan lupa berdo’a biar barokah hehe.